
Selamat Datang di Repository Perpustakaan
Politeknik Negeri Madiun
Detail Tugas Akhir
Dosen Pembimbing
Pembimbing 1
Muhammad Syaeful Fajar, S.Pd., Gr. M.Kom.Pembimbing 2
MH. Ramdhani Ismar, S.ST., M.T. .Download File
SISTEM MONITORING SUHU DAN KELEMBABAN BERBASIS IOT PADA PETERNAKAN AYAM PEDAGING DI DESA CAMPURASRI
AJI WIJANARKO
203307008 / D3 Teknologi Informasi- Dipublikasikan pada 18 Oktober 2024
Abstrak
Masalah yang sering terjadi pada peternakan ayam broiler adalah menurunnya kualitas ayam pedaging, hal ini disebabkan karena beberapa faktor yaitu ayam stress dikarenakan tidak stabilnya suhu dan kelembaban pada kandang ayam broiler. Salah satu perkembangan untuk pengendalian dan monitoring pada peternakan ayam pedaging ini dilakukan secara jarak jauh berbasis Internet of Things. Internet of Things merupakan teknologi yang memungkinkan untuk memantau dan mengontrol kondisi lingkungan maupun perangkat elektronik dari jarak jauh melalui internet. Alat yang digunakan untuk monitoring dan mengendalikan suhu pada kandang ayam secara otomatis, Alat ini menggunakan sebuah Wemos D1 Mini sebagai microcontroller terhubung sensor DHT22, LDR, MQ135. Tujuan dibuatnya sistem ini adalah untuk mempermudah pengendalian dan monitoring suhu dan kelembaban. Data pembacaan sensor yang diproses pada Wemos D1 Mini diunggah ke server melalui jaringan internet. Data yang sudah disimpan pada server akan diakses oleh aplikasi android agar dapat di monitoring.
Kata kunci: Peternakan Ayam Pedaging, Internet of Things, Monitoring